Pentingnya Menjaga Budaya Bangsa
Pentingnya menjaga budaya – Budaya merupakan sebuah istilah dari penggabungan dua kata, budi dan daya. Budaya merupakan sebuah produk pemikiran manusia, yang di wujudkan kedalam berbagai hal, bisa patung, tradisi, ritual adat, tari-tarian, pakaian, kuliner, dan lain-lain. Nah, sebagai seorang pemuda, apakah kamu rela kalau budaya bangsa kita direbut oleh bangsa lain? Tentu tidak bukan. Jika begitu, tak ada salahnya bagi generasi muda untuk mulai peduli dan merawat budaya sendiri. Beberapa waktu lalu, media mengabarkan bahwa salah satu budaya yaitu reog telah diklaim sebagai karya negeri tetangga, Malaysia. Dan ini sangat memprihatinkan, dimana budaya asli Indonesia, Ponorogo diklaim bangsa lain.
Jika hal semacam ini terus berulang, maka bisa jadi bangsa ini kehilangan jati diri, dan tercerabut kekayaan budaya yang ada di Indonesia. Maka dari itu, sebagai pemuda, kamu harus mulai mempelajari ragam budaya bangsa. Di Jawa Timur sendiri, terdapat seni gamelan yang saat ini sudah banyak dipelajari di luar negeri. Selain itu ada juga tari jaranan yang juga mulai diminati oleh orang asing untuk dipelajari. Ini bisa menjadi bom waktu jika sebagai generasi muda, kita tak segera menyadari pentingnya menjaga budaya.
Nah, jika kamu memang generasi muda yang punya komitmen menjaga budaya bangsa, cobalah untuk mulai ikut komunitas seni yang ada di sekitarmu.
Posting Komentar untuk "Pentingnya Menjaga Budaya Bangsa"