Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Menghilangkan Depresi dengan Berolahraga

Pagi hari merupakan waktu yang sering digunakan oleh banyak orang untuk melakukan aktivitas olahraga, tentunya hal ini tidak dilakukan oleh kamu, iya kamu, para kalongers atau hidup di dunia terbalik yang waktu beraktivitas dilakukan pada malam hari dan tidur di pagi hari. Tetapi tenang saja para kalongers pun bisa berolahraga pada malam hari, misal sambil nongkrong di warung kopi kamu juga bisa olahraga tangan dengan merokok, atau olahraga dengan berkeliling di dalam warung kopi (kalo yang ini jangan ditiru ya, nanti kamu dikira habis obat lagi hehehehe).

Balik lagi ke topik utama kita, Apakah benar Berolahraga dapat membatu mengurangi atau bahkan menghilangkan depresi atau stres?

Kita lihat ulasan yang telah ditulis oleh seorang asisten profesor di Univeristy of South Caroline Aiken, DB Dillard-Wright, Ph.D. Beliau menulis sebuah artikel di psychologytoday.com dengan judul Treating Depression with Exercise. Dalam tulisan tersebut beliau mengutip pendapat dari meta-analisis dan the HUNT sebagai berikut:

Menurut meta-analisis 2017, “Hampir semua ulasan yang memeriksa olahraga vs perawatan depresi lainnya, termasuk antidepresan, mendukung penggunaan olahraga dalam pengobatan depresi, setidaknya sebagai terapi tambahan ” (Netz). HUNT melakukan studi kohort dari 33.908 orang dewasa, yang diikuti selama 11 tahun, menemukan bahwa latihan fisik sebenarnya memiliki fungsi perlindungan ketika menyangkut kesehatan mental . Studi ini menemukan bahwa aktivitas fisik minimal satu jam per minggu dapat mencegah 12% kasus depresi di masa depan.

Dari tulisan tersebut dapat kita ambil sebuah kesimpulan bahwa olahraga dapat membantu setidaknya 12% kasus depresi. Kita sering mendengar ada istilah seperti ini “Di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat”. Salah satu cara untuk mendapatkan tubuh yang sehat yaitu dengan berolahraga secara rutin, minimal satu jam dalam satu minggu.

Yupz, mulai dari sekarang kamu harus menyediakan minimal satu jam per minggu untuk berolahraga agar bisa terhindar dari depresi yang bisa datang kapan pun. [obi]

Posting Komentar untuk "Menghilangkan Depresi dengan Berolahraga"