Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

4 Fakta Mengenai Tes Pramusim MotoGP 2019

Hanya tinggal beberapa hari lagi gelaran MotoGP 2019 akan mulai bergulir. Serangkaian tes pramusim pun sudah dilaksanakan oleh para rider. Dikutip dari situs resmi MotoGP, ada empat fakta menarik dari empat tes pramusim yang dijalankan sebelum musim 2019 ini dimulai. Apa saja itu?

1. Top Speed Dipegang oleh Honda

Hal mengejutkan pertama adalah bahwa Honda ternyata memegang rekor top speed sepanjang tes pramusim MotoGP 2019. Rekor tersebut dicatatkan oleh Marc Marquez di Sirkuit Losail dengan kecepatan mencapai 348,4 km/jam. Hal ini membuktikan bahwa Honda sudah mengalami peningkatan dari sektor mesin.

2. Rider yang Paling Banyak Memutari Sirkuit

Dari total 10 hari tes berlangsung, rider asal Spanyol Maverick Vinales menjadi yang terbanyak melakukan aksi di lintasan. Dalam kurun waktu tersebut ia mampu menjalankan 589 lap atau setara dengan jarak 2.940,1 km.

3. Vinales Paling Konsisten di 5 Besar

Bukan hanya terbanyak dalam memutari sirkuit saja, namun Maverick Vinales juga sangat konsisten sepanjang tes pramusim. Penampilan impresifnya membuat Vinales tak pernah sekalipun merampungkan tes di luar posisi lima besar. Hal ini tentu membuka peluang Vinales untuk kembali memenangkan race pertama seperti yang ia lakukan di tahun 2017.

4. Andrea Iannone Sedang Sial

Andrea Iannone tampaknya sedang tidak bernasib baik dalam tes pramusim kali ini. Pasalnya, ia menjadi rider yang paling sering mengalami crash. Tercatat dia sudah empat kali crash, diikuti oleh Johann Zarco, Jack Miller dan Cal Crutchlow, yang sama-sama tiga kali crash.

Melihat fakta-fakta di atas, apakah membuatmu tidak sabar untuk menyaksikan aksi para rider terbaik di MotoGP 2019? Sabar. Balapan pertama baru akan berlangsung pada 10 Maret 2019.

Posting Komentar untuk "4 Fakta Mengenai Tes Pramusim MotoGP 2019"