Hal Yang Harus Diketahui Tentang Pemilu Indonesia 2019
Pemilu Indonesia tahun 2019 ini merupakan salah satu pemilu terbesar di dunia. Pada pemilu kali ini, terdapat 193 juta orang Indonesia yang akan memilih presiden dan wakilnya, serta anggota legislatif. Ketika para pemilih pergi ke TPS, mereka akan diberi lima kertas suara yang berbeda. Dimana masing-masing akan memiliki warna yang berbeda, diantaranya adalah abu-abu untuk presiden dan wakil presiden, kuning untuk Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, merah untuk Dewan Perwakilan Daerah (DPD), biru untuk Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) provinsi, dan hijau untuk DPRD kabupaten atau kota. Pemilu yang tepatnya digelar pada 17 April ini merupakan pertama kali dimana presiden, wakil presiden, dan anggota legislatif lokal dan nasional akan dipilih pada hari yang sama.
Pemilu indonesia 2019 ini akan menjadi pertandingan ulang antara petahana Presiden Jokowi dan Prabowo Subianto. Sebelumnya, keduanya telah berhadapan pada pemilu 2014 yang sengit. Pasangan pertama yaitu Jokowi dan Ma’ruf, didukung oleh sembilan partai, dimana partai tersebut mewakili sekitar 60 persen kursi di DPR. Pada kubu paslon kedua yaitu Prabowo dan sandi, mereka didukung oleh lima partai. Dengan kelebihan masing-masing calon, maka masyarakat diharapkan tidak golput.
Nah, jika Anda sudah terdaftar di TPS sekitar Anda, jangan lupa gunakan hak suara Anda untuk Indonesia lebih baik.
Posting Komentar untuk "Hal Yang Harus Diketahui Tentang Pemilu Indonesia 2019"