Geplak Waluh Bu Nanik Usaha Modal 100 Ribu
Jangan meremehkan kreatifitas itu terbukti dari kisah Pak Slamet (45) dan Ibu Nanik Daryanti. Buah waluh yang dianggap enteng ternyata bisa jadi usaha jutaan rupiah. Waluh ini bisa dijadikan sandaran kehidupan seperti kisah berikut.
Ketika anda melewati jalan raya Salatiga- Kopeng pasti sering melihat buah labu teronggok di pinggir jalan. Ketidak mampuan para petani mengolah buah labu menjadikan buah satu ini hanya dijual gelondongan, tanpa diolah lagi. Jika dijual begitu saja maka buah labu itu harganya tidak menentu. Akibatnya, hasil panen petani terkadang hanya tergeletak di pinggir jalan menanti pembeli. Miris memang nasib petani labu ini.
Suatu hari Slamet yang dipercayakan menjadi penyuluh lapangan dari Dinas Pertanian Kabupaten Semarang. Berbekal pengalamannya di lapangan itulah, dia memiliki pemikiran seketika untuk mengembangkan usaha dengan memanfaatkan buah labu. Usaha apa yang bisa memanfaatkan buah yang dianggap remeh tersebut. Memang di Kecamatan Getasan terutama di sekitar Kopeng yang terletak di Lereng Gunung Merbabu yang berketinggian 700-1.300 meter di atas permukaan laut (dpl) sangatlah cocok untuk areal pertanian termasuk budidaya labu.
Makanya Slamet memutar otak agar labu tidak jadi produk petani yang sia- sia. Ia menginginkan diversifikasi buah labu ini dapat berkembang dan terus meningkat.
"Harga labu memang labil. Pada bulan Maret-April saat musim tanam, harganya bisa mencapai Rp 1.200 per kg. Namun harga labu bisa jatuh mencapai Rp 600 per kg sewaktu panen. Malahan saat-saat tertentu harganya sangat rendah, yakni Rp 150/kg," papar Nanik.
Awalnya memang coba- coba itulah yang diaku Bu Nanik. Dari usaha coba- coba tersebut justru hasilnya sangat memuaskan. Wanita paruh baya ini memulai dengan membuatnya untuk sajian lebaran saja. Rupanya, geplak waluh diminati oleh pembeli. "Kami akhirnya mulai usaha pada 2003," ujarnya. Apa yang dihasilkan oleh sepasang suami istri diakui lebih dari cukup. Bahkan penghasilannya bisa lebih dari gaji pegawai negeri sang suami!
Modalnya cuma 100 ribu buat membeli bahan baku: waluh, tepung terigu, gula pasir, dan kelapa. Waktu itu harga waluh berkisar Rp.200 per- kilo gram. Kini, harga sayur yang terkenal berkat tradisi Hallowen itu bisa seharga Rp.700 ribu- 1.000 per- kilo gram. Kalau sedang mahal- mahalnya bisa sampai Rp.2- 3 ribu.
"Kalau alat produksi, saya menggunakan alat-alat rumah tangga," kata dia.
Ternyata menurut Bu Nanik, buah waluh itu bisa tahan lama disimpan. "Kalau waluh tidak dibuka, dia bisa tahan selama setahun. Enak jadinya, bisa menyetok waluh. Kami tidak kewalahan mendapatkan bahan baku. Kami juga beli dari petani. Sekali beli, kami dapat empat ton waluh," ujar Nanik. Itulah alasan lain kenapa kedua suami- istri ini memilih waluh menjadi bahan baku.
Kemudian bisnianya ini diberinya nama "Geplak Waluh Bu Nanik" dan mempekerjakan hanya enam orang saja, termasuk dia sendiri. Selain geplak, ibu ini ternyata juga memproduksi camilan seperti pia, egg roll, dan kuaci. Ada juga dodol waluh, wingko waluh, dan sirup waluh, semua serba waluh pokoknya.
"Misalnya geplak, waluh dikupas, dibersihkan, diparut, dicampur dengan gula dan kelapa, lalu dimasak. Prosesnya bisa mencapai empat jam untuk setiap kali pengolahan 15 kilogram geplak," kata Nanik.
Harga produknya pun tak fantastis. Emping cuma harganya Rp15 ribu per 250 gram, gelek Rp20 ribu untuk kemasan 250 gram, dan pia isi sepuluh butir Rp15 ribu. Egg roll harganya Rp20 ribu, geplak Rp20 ribu, dan stik waluh harganya Rp15 ribu. Tetapi, kalau kuaci harganya Rp60 ribu per 1 kg
Meski enggan menyebut omzetnya, Bu Nanik menyebut 20- 25 persen dari biaya belanja. Ia menyebut biaya pembelian bahan- bahan sekitar Rp.2,5 juta, jadi apabila dikalikan sebulan, ia mengantongi omzet sekitaran Rp.18 juta. Nanik menambahkan bahwa itu pun kalo ramai karena namanya bisnis kadang tidak menentu. Lagipula uang tersebut bercampun uang kebutuhan keluarga tandasnya.
Nanik mengaku geplaknya laku di luar negeri. Nanik juga mengklaim produknya sudah dibeli oleh orang-orang di luar Semarang, seperti dari Palu, Jakarta, dan Yogyakarta. Orang asing pun turut datang ke rumahnya untuk membeli produknya seperti dari Taiwan, China, Belanda, dan Filipina.
"Ada sepuluh orang dari Filipina yang datang ke rumah saya untuk magang," kata dia.
Di Filipina sendiri, waluh tidak dijadikan barang dagangan, hanya dinikmati sendiri menjadi kue kukus. Dia mengaku menjual produknya disekitaran rumah saja. Dia juga tidak mematok minimal pembelian jika ada pembeli yang ingin memesan produknya, asalkan pembeli yang menanggung biaya pengiriman. Apabila mungkin anda tertarik bisa berkunjung ke rumahnya yang terletak di RT 07/RW 01, Getasan, Kecamatan Getasan, Semarang, Jawa Tengah.
Atau mengontak melalui email di geplakwaluhbunanik@yahoo.co.id atau segera mengunjungi blog miliknya di alamat geplakwaluh.wordpress.com.
Ada cerite menarik ketika Slamet mengikuti satu perlombaan di Universitas Diponegoro Semarang. Dia yang dibantu istrinya menyiapkan sekitar 10 kg geplak waluh untuk presentasi tapi terjadi banyak insiden disana. Untuk keperluan makalah misal, Slamet yang meminta tolong kepada temannya untuk memotret proses pembuatan. Namun, ternyata film negatif yang dipasang di kamera tersebut malah hangus semua. Akhirnya harus dipotret ulang.
Total biaya lomba jadilah sampai 500 ribu, uang yang bisa untung banyak jika dibikin geplak. "Total biaya untuk lomba sekitar Rp500.000. Istri saya sempat khawatir karena uang sebanyak itu hanya digunakan untuk lomba. Kalau digunakan untuk membuat geplak, pasti untungnya lebih jelas. Saya jelaskan kepada istri,kalaupun nanti kalah,yang penting produk kami sudah dikenal orang lain," tutur Slamet.
Diruangan penjurian ada persaan grogi yang sangat. Apalagi para peserta lain memakai LCD untuk melakukan presentasi; Slamet hanya membacakan makalahnya di depan para juri. Setelah selesai, ia tekejut karena sampel yang dibawa dari rumah sudah ludes dimakan habis. Ia pun menang, meski hanya juara ketiga dan mendapatkan bantuan permodalan senilai Rp.juta. Yah, hasilnya memang tak sebesar yang bisa anda harapkan tapi ingat efek lainnya; geplak waluh jadi populer sekarang.
Modal kecil
Modalnya cuma 100 ribu buat membeli bahan baku: waluh, tepung terigu, gula pasir, dan kelapa. Waktu itu harga waluh berkisar Rp.200 per- kilo gram. Kini, harga sayur yang terkenal berkat tradisi Hallowen itu bisa seharga Rp.700 ribu- 1.000 per- kilo gram. Kalau sedang mahal- mahalnya bisa sampai Rp.2- 3 ribu.
"Kalau alat produksi, saya menggunakan alat-alat rumah tangga," kata dia.
Ternyata menurut Bu Nanik, buah waluh itu bisa tahan lama disimpan. "Kalau waluh tidak dibuka, dia bisa tahan selama setahun. Enak jadinya, bisa menyetok waluh. Kami tidak kewalahan mendapatkan bahan baku. Kami juga beli dari petani. Sekali beli, kami dapat empat ton waluh," ujar Nanik. Itulah alasan lain kenapa kedua suami- istri ini memilih waluh menjadi bahan baku.
Kemudian bisnianya ini diberinya nama "Geplak Waluh Bu Nanik" dan mempekerjakan hanya enam orang saja, termasuk dia sendiri. Selain geplak, ibu ini ternyata juga memproduksi camilan seperti pia, egg roll, dan kuaci. Ada juga dodol waluh, wingko waluh, dan sirup waluh, semua serba waluh pokoknya.
"Misalnya geplak, waluh dikupas, dibersihkan, diparut, dicampur dengan gula dan kelapa, lalu dimasak. Prosesnya bisa mencapai empat jam untuk setiap kali pengolahan 15 kilogram geplak," kata Nanik.
Harga produknya pun tak fantastis. Emping cuma harganya Rp15 ribu per 250 gram, gelek Rp20 ribu untuk kemasan 250 gram, dan pia isi sepuluh butir Rp15 ribu. Egg roll harganya Rp20 ribu, geplak Rp20 ribu, dan stik waluh harganya Rp15 ribu. Tetapi, kalau kuaci harganya Rp60 ribu per 1 kg
Meski enggan menyebut omzetnya, Bu Nanik menyebut 20- 25 persen dari biaya belanja. Ia menyebut biaya pembelian bahan- bahan sekitar Rp.2,5 juta, jadi apabila dikalikan sebulan, ia mengantongi omzet sekitaran Rp.18 juta. Nanik menambahkan bahwa itu pun kalo ramai karena namanya bisnis kadang tidak menentu. Lagipula uang tersebut bercampun uang kebutuhan keluarga tandasnya.
Usia bukan halangan
Nanik mengaku geplaknya laku di luar negeri. Nanik juga mengklaim produknya sudah dibeli oleh orang-orang di luar Semarang, seperti dari Palu, Jakarta, dan Yogyakarta. Orang asing pun turut datang ke rumahnya untuk membeli produknya seperti dari Taiwan, China, Belanda, dan Filipina.
"Ada sepuluh orang dari Filipina yang datang ke rumah saya untuk magang," kata dia.
Di Filipina sendiri, waluh tidak dijadikan barang dagangan, hanya dinikmati sendiri menjadi kue kukus. Dia mengaku menjual produknya disekitaran rumah saja. Dia juga tidak mematok minimal pembelian jika ada pembeli yang ingin memesan produknya, asalkan pembeli yang menanggung biaya pengiriman. Apabila mungkin anda tertarik bisa berkunjung ke rumahnya yang terletak di RT 07/RW 01, Getasan, Kecamatan Getasan, Semarang, Jawa Tengah.
Atau mengontak melalui email di geplakwaluhbunanik@yahoo.co.id atau segera mengunjungi blog miliknya di alamat geplakwaluh.wordpress.com.
Ada cerite menarik ketika Slamet mengikuti satu perlombaan di Universitas Diponegoro Semarang. Dia yang dibantu istrinya menyiapkan sekitar 10 kg geplak waluh untuk presentasi tapi terjadi banyak insiden disana. Untuk keperluan makalah misal, Slamet yang meminta tolong kepada temannya untuk memotret proses pembuatan. Namun, ternyata film negatif yang dipasang di kamera tersebut malah hangus semua. Akhirnya harus dipotret ulang.
Total biaya lomba jadilah sampai 500 ribu, uang yang bisa untung banyak jika dibikin geplak. "Total biaya untuk lomba sekitar Rp500.000. Istri saya sempat khawatir karena uang sebanyak itu hanya digunakan untuk lomba. Kalau digunakan untuk membuat geplak, pasti untungnya lebih jelas. Saya jelaskan kepada istri,kalaupun nanti kalah,yang penting produk kami sudah dikenal orang lain," tutur Slamet.
Diruangan penjurian ada persaan grogi yang sangat. Apalagi para peserta lain memakai LCD untuk melakukan presentasi; Slamet hanya membacakan makalahnya di depan para juri. Setelah selesai, ia tekejut karena sampel yang dibawa dari rumah sudah ludes dimakan habis. Ia pun menang, meski hanya juara ketiga dan mendapatkan bantuan permodalan senilai Rp.juta. Yah, hasilnya memang tak sebesar yang bisa anda harapkan tapi ingat efek lainnya; geplak waluh jadi populer sekarang.
Posting Komentar untuk "Geplak Waluh Bu Nanik Usaha Modal 100 Ribu"